Jakarta, STF News – Jum’at (12/01/2024) – Charity Store STF UIN Jakarta bekerjasama dengan HMI Komisariat FISIP dalam sebuah kegiatan Insan Cita Mengabdi (ICM) yang merupakan program pengabdian dari Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat FISIP UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Charity Store STF mendonasikan buku bacaan dalam rangka mendukung program pembuatan pojok baca di Desa Ciasihan.

Program tersebut bertujuan untuk memperluas akses pendidikan dan membudayakan minat baca di masyarakat pedesaan. Dengan kontribusi dari Charity Store STF UIN Jakarta, sejumlah buku bacaan telah berhasil dikumpulkan dan disalurkan pada kegiatan Insan Cita Mengabdi (ICM) untuk membentuk sebuah program pojok baca yang akan menjadi sumber pengetahuan baru bagi warga Desa Ciasihan.

Pembukaan program pojok baca ini menjadi wujud nyata dari Charity Store STF UIN Jakarta dan HMI Komisariat FISIP dalam memberikan kontribusi positif kepada masyarakat. Diharapkan bahwa program tersebut dapat meningkatkan literasi dan pengetahuan di kalangan masyarakat desa.

Harapannya kerjasama ini dapat menjadi titik awal bagi lebih banyak inisiatif bersama untuk mendukung pendidikan di berbagai lapisan masyarakat. Sementara itu, perwakilan dari HMI Komisariat FISIP memberi aksi nyata pentingnya partisipasi mahasiswa dalam memberikan kontribusi positif kepada masyarakat.

Kerjasama ini menggambarkan bahwa kebaikan dapat diwujudkan melalui kolaborasi antar lembaga. Bersama-sama, Charity Store STF UIN Jakarta dan HMI Komisariat FISIP membuktikan bahwa pembangunan masyarakat dapat dimulai dari upaya kecil, seperti menyediakan akses terhadap literatur yang bermanfaat bagi masyarakat pedesaan.

Penulis: Alliya Sukma/ Internship STF

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here