Reposted from: https://www.uinjkt.ac.id/fasilitasi-beramal-ramadhan-upz-baznas-stf-uin-jakarta-buka-gerai/

Gedung RektoratBERITA UIN Online— Unit Pengumpulan Zakat atau UPZ Baznas STF UIN Jakarta membuka gerai zakat, infaq, dan sedekah di lingkungan kampus UIN Jakarta. Gerai ini dibuka guna memfasilitasi sivitas akademika maupun publik yang ingin beramal donasi di bulan Ramadhan.

Pantauan BERITA UIN Online, Rabu (29/3/2023), gerai UPZ STF UIN Jakarta ini dibuka di pintu masuk Gedung Pusat Layanan Administrasi Terpadu dan di samping kantor Bank Mandiri Capem UIN Jakarta. Para relawan yang bertugas sudah siap melayani para sivitas atau masyarakat umum yang ingin berdonasi sejak pagi hari pukul 08.00 WIB hingga pukul 15.00 WIB atau menjelang asyar.

Amanda Mutiara, salah satu relawan Gerai UPZ Baznas STF UIN Jakarta di Gedung Pusat Layanan Administrasi Terpadu menuturkan ia bersama para relawan siap membantu siapa saja yang ingin berdonasi. “Kami di gerai siap memfasilitasi siapa saja, terutama sivitas akademika UIN Jakarta yang ingin menyalurkan sedekah, infaq, dan zakat,” ucapnya.

Mahasiswi Prodi Bahasa dan Sastra Inggris FAH UIN UIN Jakarta ini menambahkan gerai UPZ STF UIN Jakarta juga terbuka bagi siapa saja yang ingin menitipkan pembayaran zakat maal maupun zakat fitrah bulan Ramadhan. “Jadi bapak ibu yang mau membayarkan zakatnya, silahkan datang. Kita sudah resmi sebagai UPZ Baznas,” tambahnya.

“Gerai kita buka di sekitaran kampus sampai hari terakhir kerja kantor UIN Jakarta. Tapi publik masih bisa menyalurkan dana amalnya melalui rekening bank dan platfrom pembayaran digital itu,” terang Amanda lagi.

Rekan relawan Amanda, Sopi Ismiati, menambahkan pembayaran sedekah, infaq, dan zakat juga bisa disalurkan melalui rekening bank maupun platform pembayaran digital. Diantara rekening bank yang bisa diakses antara lain BNI a.n. Social Trust Fund UIN Syarif Hidayatullah Jakarta 0265536255, Mandiri a.n. Social Trust Fund UIN Syarif Hidayatullah Jakarta  164.00.0058544.0, dan Bank Syariah Indonesia a.n. Social Trust Fund UIN Syarif Hidayatullah Jakarta 3003 03 0407.

“Yang mengirim melalui rekening bank atau platform pembayaran digital atau siapa saja yang ingin menunaikan pembayaran zakat, sedekah, dan infaq bisa menghubungi layanan hotline STF UIN Jakarta di nomor 0811-923-9913,” tambah mahasiswa Fakulktas Dirasat Islamiyah ini.

Dalam pantauan, sejumlah pengunjung tampak mengantri di kedua gerai dalam dua hari terakhir. Sebagian besar diantaranya menitipkan sedekah dan infaq. “Mungkin zakat menjelang hari hari terakhir Ramadhan,” imbuh Sopi.

Diketahui lembaga sosial kemanusiaan STF UIN Jakarta secara rutin melakukan penghimpunan donasi publik, termasuk berupa zakat, sedekah, dan infak. Dana ini selanjutnya disalurkan kembali dalam bentuk pembayaran zakat langsung maupun program-program bantuan beasiswa dan kemanusiaan lainnya.

Atas kiprahnya, Baznas sebagai stakeholder utama pengelolaan zakat di tanah air menetapkan STF UIN Jakarta sebagai Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Baznas Pusat. Ini dituangkan dalam Surat Keputusan Ketua Baznas Nomor 21 Tahun 2023 tanggal 1 Februari 2023 tentang status UPZ Baznas STF UIN Jakarta. (mf/zm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here